Lampu neon terang benderang membelah gelap
Kau berdiri di suatu sisi sambil menghadap kiblat
Mereka cantik, tak secantik bulan, apalagi sosok bayang tegap itu
Tegap berdiri menantang maut malam
Kau penuhi janji yang seakan tak terencana ini, entah bagaimanapun jua
Seminggu lalu, kita bahkan sempat menyetel musik metal di kalangan ningrat
Namun, sekarang di sini, berdiri terpaku bersama menantang kelap bersama lampu lampion
Semoga........
0 komentar:
Posting Komentar